Ketika melakukan analisa traffic bulan April lalu melalui Google Analytics, saya melihat ada sekitar 1000 lebih pengunjung yang datang dari handphone. Sekitar 75% diantaranya menggunakan browser Opera Mini. Ternyata, banyak juga pengunjung blog artikel komputer ini yang datang melalui handphone. Dari analisa tersebut, saya berfikir para pengunjung yang menggunakan handphone tersebut, pasti akan membutuhkan membutuhkan waktu loading yang cukup lama agar bisa mengakses informasi di blog ini. Mengingat ukuran blog versi desktop ini cukup besar yaitu hampir 32 KB. Selain itu, ukuran blog yang cukup besar juga mempengaruhi biaya akses internet (jika menggunakan biaya berdasarkan konten/content based). Oleh karena itu, agar pengunjung lebih bisa cepat mengakses informasi di blog ini, akhirnya saya memutuskan untuk membuat versi mobile dari Blog Dunia Komputer ini.
Membuat blog versi mobile di engine wordpress ini cukup mudah karena tersedia plugin untuk memungkinkan hal itu. Dengan plugin ini, saya juga tidak perlu membuat sebuah subdomain untuk bisa membuat blog versi mobile. Pengunjung melalui handphone masih tetap mengetik alamat yang sama untuk mengakses blog ini yaitu http://www.mypc-spot.com. Hal ini disebabkan karena plugin tersebut akan secara otomatis mengubah tampilan blog ke versi mobile jika pengunjung blog datang melalui handphone. Namun, jika Anda pengguna desktop dan ingin melihat tampilan blog ini dalam versi mobile, silahkan klik link ini: http://www.mypc-spot.com/?mobile. Untuk mengembalikan ke versi desktop klik link ini: http://www.mypc-spot.com/?nomobile.
Tampilan Dunia Komputer versi mobile (handphone) ini sedikit berbeda dari segi tema yang digunakan. Pada blog versi mobile ini, tema yang digunakan tidak banyak menggunakan image bahkan tidak sama sekali sehingga ukuran blog bisa dipangkas. Setelah dunia komputer versi mobile ini selesai, ukurannya turun menjadi 8 KB. Jadi Anda bisa menghemat penggunan biaya akses internet sebesar 24 KB x Biaya per KB.
Tampilan blog Dunia Komputer versi mobile masih dilengkapi dengan navigasi-navigasi yang mirip seperti versi desktop. Namun, sidebar yang biasanya Anda lihat di sebelah kanan versi desktop, tidak akan bisa Anda ditemukan lagi. Begitu juga dengan artikel-artikel pada homepage yang cuma menampilkan judul saja. Jika judul tersebut Anda klik, maka akan menampilkan artikel secara penuh.
Pada tampilan artikel penuh atau single post, tampilannya hampir sama dengan versi desktop yaitu artikel yang disertai gambar (walaupun diperkecil untuk mengurangi ukuran blog), artikel terkait dibawah post, begitu juga daftar komentar dan kotak komentar yang muncul diakhir artikel.
http://www.mypc-spot.com
0 comments:
Posting Komentar