Senin, 11 Oktober 2010

Gliese 581g

Akhir September 2010 diumumkan bahwa telah ditemukan sebuah planet yang mirib bumi dalam konstelasi Libra. Seperti yang kita ketahui konstelasi ini berada dalam rasi bintang bima sakti, sama seperti bumi. Rasi bintang bima sakti mencakup lebih dari 200 milyar bintang, suatu angka yang sungguh menakjubkan untuk membayangkan luas jagat raya ini. Tidak mustahil jika diantara ratusan milyar bintang tersebut memiliki sejarah yang sama dengan matahari untuk mendukung terjadinya kehidupan. Nah, mari kita membahas penemuan terbaru ini.


Planet mirib bumi ini oleh para ahli diberi nama Gliese 581g. Planet ini berputar mengelilingi bintangnya yang bernama Gliese 581. Gliese 581g merupakan planet keenam yang ditemukan dalam tata surya tersebut dan merupakan planet terjauh keempat dari bintangnya. Dengan jarak sekitar 14 juta mil dari bintangnya, sudah cukup memberi dugaan bagi para ahli bahwa planet tersebut bisa jadi mendukung adanya kehidupan. Jarak tersebut mirib dengan jarak bumi dengan matahari.
Penemuan ini didasarkan pada 11 tahun pengamatan di Observatorium WM Keck di Hawaii. Prof Vogt dari Universitas Clifornia, Santa Cruz dan Paul Butler dari Carnegie Institution di Washington mengumumkan temuan baru tersebut dalam sebuah makalah yang akan diterbitkan dalam jurnal Astrophysical.
Suhu dipermukaan planet diperkirakan sekitar -24 dan 10 derajat Fahrenheit atau -31 sampai -12 derajat Celsius. Suhu yang baik untuk mencairkan air. Seperti yang kita ketahui salah satu syarat mutlak untuk mendukung kehidupan suatu planet adalah ketersediaan air. Tapi ini hanyalah dugaan, belum ada yang mampu membuktikannya dengan pasti.
Periode orbit planet ini adalah 36,6 hari, dan memiliki massa sekitar 3 kali lipat bumi. Massa inilah yang membuat para ahli menduga planet tersebut mengandung bebatuan seperti halnya bumi. Planet ini cukup unik karena tidak berotasi. Salah satu sisinya selalu menghadap bintangnya sehingga selalu mengalami siang hari, sedangkan sisi lain menjadi gelap. Sisi yang menghadap bintang diperkirakan memiliki suhu sampai 10 derajat Fachrenheit sedangkan sisi yang lain berkisar antara minus 24 derajat sampai 12 dreajat Fachenheit (minus 31 sampai minus 12 derajat celcius).
Jarak bumi dengan Gliese 581g adalah 20 tahun cahaya atau 195 trilyun kilometer. Satu tahun cahaya adalah 6 trilyun mil atau sekitar 10 trilyun kilometer. Seandainya kita punya pesawat antariksa dengan kecepatan cahaya, maka kita akan sampai di planet tersebut 200 tahun kemudian. Atau dengan kata lain yang berhasil menapaki kaki di atas planet tersebut adalah keturunan keempat atau anak cicit kita. Tapi hal itu mustahil karena jika manusia atau pesawat apapun menempuh kecepatan seperti itu maka dengan seketika akan musnah.
Gravitasi di planet ini 3 kali gravitasi bumi, jadi jika berjalan di permukaannya maka kita akan merasa badan kita naik 3 kali lipat. Sungguh cukup berat untuk melangkah. Planet ini berada dalam zona Goldilocks. Zona Goldilocks adalah zona yang memungkinkan terjadinya kehidupan. Jadi tidak mustahil suatu saat atau jauh di masa depan kita akan mengenal planet ini lebih dekat lagi.

0 comments:

Posting Komentar

Archive

 

zoom-mycasebook. Copyright 2009 All Rights Reserved Free Wordpress Themes by Brian Gardner Free Blogger Templates presents HD TV Watch Shows Online. Unblock through myspace proxy unblock, Songs by Christian Guitar Chords