Jumat, 11 Maret 2011

Android, BB, Java, Symbian Ada di Opera Mobile Store

Wah, ada app store baru nih: Opera Mobile Store. Aksesnya pun mudah, gunakan saja feature Speed Dial di browser Opera Mini dan Opera Mobile yang terpasang di ponsel Anda.
Berlokasi di mobilestore.opera.com, toko aplikasi online yang dibangun Opera bersama Appia ini menyediakan akses ke berbagai aplikasi gratis maupun berbayar untuk semua platform dan berbagai ponsel. Pengguna Opera maupun browser ponsel lain yang ada di sekitar 200 negara sudah dapat mulai mengunduh aplikasi dari Opera Mobile Store.
 Opera Mobile Store menggunakan teknologi tampilan dari Appia dan menyediakan katalog aplikasi untuk ponsel berbasis sistem operasi Java, Symbian, BlackBerry dan Android. Katalog tersebut dibuat sesuai sistem operasi pada ponsel, bahasa, bahkan mata uang lokal yang berlaku di negara si pengguna.
Kalau Opera Mobile Store mewadahi aktivitas mengunduh aplikasi, maka Opera Publisher Portal adalah tempat para developer mengunggah aplikasi ke toko aplikasi milik Opera itu. Portal yang beralamat di publishers.mobilestore.opera.com diluncurkan bersamaan dengan Mobile Store.

“Peluncuran Opera Mobile Store mendukung filosofi Opera dalam keterbukaan, pengalaman ponsel internet cross-platform yang disediakan bagi pengguna Opera dengan menggabungkan tampilan aplikasi ponsel dengan widget,” ujar Mahi de Silva, EVP, Consumer Mobile, Opera Software.

“Opera Mobile Store menyediakan kesempatan yang luar biasa bagi para developer aplikasi untuk mendistribusikan konten lokal melalui pasar yang mudah dan terjangkau,” ujar Jud Bowman (CEO Appia). 



http://www.infokomputer.com/

0 comments:

Posting Komentar

Archive

 

zoom-mycasebook. Copyright 2009 All Rights Reserved Free Wordpress Themes by Brian Gardner Free Blogger Templates presents HD TV Watch Shows Online. Unblock through myspace proxy unblock, Songs by Christian Guitar Chords