Selasa, 13 April 2010

Laporan dari Prancis

Laporan benda-benda terbang dengan ukuran berbeda yang sedang beroperasi dating dari Prancis pada tanggal 23 Agustus 1954 pagi hari. Ketika seorang pedagang, Bernard Miserey baru memarkir mobilnya di garasi sekitar jam 01.00 dini hari, ia melihat sebuah benda yang sangat besar dan tak bersuara namun mengeluarkan cahaya terang, berbentuk mirip cerutu, menggantung di atas sungai Seine, 270 meter dari tempat ia berdiri. Benda tersebut terlihat sangat terang di atas rumah-rumah yang gelap di kota itu. Miserey mengamati beberapa menit. Menurut laporannya ia menambahkan “Tiba-tiba dari bawah cerutu itu keluar benda berbentuk piring pipih!”. Benda itu jatuh bebas ke bawah dan berkurang kecepatannya, bergoyang-goyang, kemudian dengan cepat terbang mendatar melewati sungai dan mendekati saya. Benda itu menjadi lebih terang dan dikelilingi sinar. Benda itu menghilang di belakang saya beberapa menit kemudian, melesat menuju ke arah Barat Daya dengan kecepatan tinggi. Sebuah benda lain yang serupa juga muncul dari cerutu itu dan melakukan gerakan yang sama.
Lima piring ke luar dari cerutu itu dan melayang kemudian melesat dengan cepat ke arah yang berbeda. Setelah mengeluarkan benda yang terakhir, cerutu itu menjadi redup dan kemudian gelap. Peristiwa itu baru dilaporkan keesokan paginya oleh Miserey. Yang mengejutkan dua orang anggota polisi dan seorang insinyur tentara juga melihat hal yang benar-benar serupa dan waktu yang bersamaan dengan Miserey.

0 comments:

Posting Komentar

Archive

 

zoom-mycasebook. Copyright 2009 All Rights Reserved Free Wordpress Themes by Brian Gardner Free Blogger Templates presents HD TV Watch Shows Online. Unblock through myspace proxy unblock, Songs by Christian Guitar Chords